Aturan prioritas mutlak atau absolute priority rule adalah peraturan yang menetapkan prioritas klaim dalam sebuah proses likuidasi.
Ketika sebuah perusahaan pailit, kreditur senior harus dibayar penuh terlebih dahulu sebelum kreditor junior menerima pembayaran apa pun. Jika kreditur sama (tidak ada senior-junior) maka si pemberi pinjaman harus didahulukan daripada yang lain atas segala tagihan hak milik.
Peraturan tersebut memungkinkan perundingan jadwal pembayaran, menyusun kembali utang, dan tetap mengakui kewajiban atas pinjaman.