Analisis skenario (scenario analysis) adalah proses menganalisis kemungkinan peristiwa masa depan dengan mempertimbangkan kemungkinan hasil alternatif. Ini dapat diterapkan pada banyak hal dalam ekonomi dan bisnis.
Dalam sebuah perusahaan misalnya, analisis skenario merupakan suatu proses di mana berbagai kemungkinan perkembangan dalam lingkungan bisnis dan fleksibilitas kemampuan perusahaan diperiksa. Manajemen mengidentifikasi tren, tantangan utama dan kemungkinan masa depan lainnya, misalnya terkait dengan produksi, persaingan, pemasaran dan lain sebagainya. Dengan memeriksa berbagai kemungkinan skenario, manajemen harus dapat menilai opsi strategis yang tersedia dan mengevaluasi asumsi dan praktik yang ada.
Dalam contoh lainnya, kita ingin memprediksi laba perusahaan di tahun depan. Untuk melakukannya kita membuat skenario kemungkinan pendapatan dan beban dibukukan perusahaan, dengan mempertimbangkan sejumlah informasi misalnya pangsa pasar, penjualan industri, rasio keuangan, jumlah output, jumlah karyawan, dan lain sebagainya. Kita mungkin membuat tiga pendekatan untuk kemungkinan laba perusahaan: pertumbuhan rendah, moderat dan tinggi, berdasarkan pertimbangan informasi tersebut.