Analisis industri pada dasarnya adalah penilaian terhadap peluang dan ancaman lingkungan kompetitif yang dapat mempengaruhi kesuksesan perusahaan. Lingkungan kompetitif mempengaruhi profitabilitas sebuah industri, yang pada akhirnya berpengaruh juga terhadap yang didapat perusahaan.
Dengan mengetahui peluang dan ancaman yang ada di industri, manajemen dapat mengidentifikasi strategi yang paling menguntungkan dalam jangka panjang. Selain itu, melalui analisis industri, mereka dapat meramalkan kemungkinan perilaku pesaing dan calon pendatang, pengembangan produk baru, metode dan teknologi, dan dampak perkembangan di industri terkait.
Singkatnya, analisis industri berupaya menyediakan studi kasus untuk masa depan suatu industri.
Analisis industri umumnya membantu perusahaan secara tidak langsung dalam perumusan strategi. Hasil analisis memberikan konteks dimana strategi dirumuskan. Analisis industri mengidentifikasi isu-isu relevan yang dihadapi perusahaan dalam perumusan strateginya. Misalnya, perusahaan dapat mengidentifikasi kekuatan apa yang cenderung melemahkan strategi mereka.