Manajer dalam perusahaan ekuitas swasta menggunakan uang orang lain untuk mendanai akuisisi. Sumber dana tersebut dapat berasal dari hedge fund, dana pensiun, dana dari individu kaya atau dana abadi universitas.
Mereka merestrukturisasi perusahaan target dan mencoba untuk menjual kembali pada nilai yang lebih tinggi dan demikian, menghasilkan pengembalian ekuitas yang tinggi. Untuk melakukannya, mereka berusaha memperoleh kendali mayoritas di perusahaan target. Kendali semacam itu bertujuan untuk memuluskan mereka dalam merekstrukturisasi perusahaan target.
Seringkali, restrukturisasi melibatkan pemotongan biaya, yang mana menghasilkan keuntungan lebih tinggi dalam jangka pendek. Namun, langkah restrukturisasi dapat merusak hubungan pelanggan dan semangat kerja jangka panjang.
Private equity menggunakan banyak pembiayaan utang untuk membeli perusahaan. Pembiayaan utang mengurangi beban pajak perusahaan dan merupakan salah satu cara utama di mana keuntungan dibuat untuk investor. Namun, jika perusahaan ekuitas swasta gagal membuat target pertumbuhan nilai, kerugian akan besar.
Investor ekuitas swasta sering mensindikasikan transaksi mereka kepada pembeli lain untuk mencapai manfaat yang mencakup diversifikasi berbagai jenis risiko target, kombinasi informasi dan keterampilan investor pelengkap, dan peningkatan aliran transaksi di masa depan.