
Diskusi dan analisis manajemen (management’s discussion and analysis atau MD&A) adalah laporan dari manajemen kepada pihak luar (termasuk pemegang saham) yang menyertai [[laporan tahunan]] perusahaan. Bagian ini menjelaskan [[kinerja keuangan]] dan informasi terkait lainnya seperti kondisi ekonomi, industri dan operasional perusahaan.
Komponen
Informasi dalam MD&A tidak hanya kualitatif tetapi juga kuantitatif. Bagian ini menyoroti tren dan peristiwa penting yang mempengaruhi likuiditas, sumber daya modal, dan operasi perusahaan. [[Manajemen]] akan memberikan pandangan atas laporan keuangan, sistem dan kontrol, kepatuhan terhadap hukum dan peraturan, dan tindakan yang telah direncanakan atau telah diambil untuk mengatasi setiap tantangan yang dihadapi perusahaan.
Selanjutnya, manajemen juga membahas prospek untuk tahun mendatang sehubungan dengan kondisi ekonomi dan industri, target perusahaan, peristiwa material, dan ketidakpastian di masa depan. Mereka mungkin akan menguraikan langkah dan strategi masa depan untuk proyek-proyek baru.
Bagian ini juga membahas [[kebijakan akuntansi]] penting yang mengharuskan manajemen untuk membuat penilaian subyektif dan memiliki dampak material pada laporan keuangan.
Manfaat dan kelemahan
Informasi ini memudahkan pihak luar untuk menilai [[kinerja perusahaan]]. Dengan membacanya, pihak luar dapat memahami sejauh mana perubahan keuangan serta perubahan dalam aktivitas bisnis, telah mempengaruhi kinerja keuangan dari tahun ke tahun.
Meskipun menjadi sumber informasi penting ketika kita ingin meninjau fundamental keuangan dan kinerja manajemen perusahaan, kita harus mengingat bahwa bagian ini tidak diaudit.