Dynamic capabilities atau kemampuan dinamis adalah kerangka manajemen strategis yang menekankan kemampuan perusahaan untuk beradaptasi dengan cepat terhadap lingkungan yang cepat berubah sebagai sumber utama keunggulan kompetitif dalam dunia bisnis modern. Kemampuan semacam ini memungkinkan perusahaan untuk tetap mencapai dan mempertahankan keunggulan kompetitif ketika lingkungan bisnis berubah. Disebut juga dengan kapabilitas dinamis.
Deskripsi tentang kemampuan dinamis
Kemampuan dinamis sangat penting untuk bergerak melampaui keuntungan jangka pendek dan menciptakan keunggulan kompetitif berkelanjutan. Beberapa kemampuan utama semacam ini termasuk:
- Pemindaian lingkungan secara proaktif
- Fokus pada permintaan pasar, umpan balik konsumen, dan perbaikan berkelanjutan
- Manajemen teknologi bisnis yang sukses
- Kesiapan untuk mengkonfigurasi ulang struktur, sumber daya, dan kompetensi perusahaan dengan cara yang inovatif
Agar suatu perusahaan dapat mempertahankan keuntungannya, segala kecocokan antara kekuatan internal dan lingkungan eksternalnya harus dinamis. Artinya, perusahaan harus mampu mengubah basis sumber internalnya ketika lingkungan eksternal berubah. Tujuannya adalah mengembangkan sumber daya, kemampuan, dan kompetensi yang menciptakan kecocokan strategis dengan lingkungan perusahaan.
Kekuatan internal perusahaan harus berubah dengan lingkungan eksternalnya secara dinamis. Tidak hanya kemampuan dinamis yang memungkinkan perusahaan untuk beradaptasi dengan perubahan kondisi pasar, tetapi mereka juga memungkinkan perusahaan untuk menciptakan perubahan pasar yang dapat memperkuat posisi strategis mereka. Perubahan-perubahan pasar yang dilaksanakan oleh perusahaan-perusahaan proaktif memperkenalkan keadaan yang berubah-ubah, di mana lawan yang lebih reaktif mungkin dipaksa untuk menanggapi.