Reporting currency atau mata uang pelaporan adalah mata uang di mana laporan keuangan disajikan. Laporan keuangan paling mudah dipahami ketika mereka dikompilasi hanya dengan menggunakan satu mata uang.
Mata uang pelaporan dibedakan dari mata uang fungsional, yakni mata uang yang digunakan dalam transaksi dan operasional perusahaan. Ketika mata uang pelaporan berbeda dengan mata uang fungsional, perusahaan harus mengkonversi mata uang fungsional ketika ingin membuat laporan keuangan.