Analisis keuangan merupakan proses memeriksa kinerja perusahaan dalam konteks industri dan lingkungan ekonomi untuk pengambilan keputusan. Masing-masing pengguna laporan keuangan memiliki keputusan yang berbeda-beda.
Bagi investor, analisis keuangan memfasilitasi mereka untuk memutuskan apakah akan berinvestasi dalam surat utang atau saham yang diterbitkan perusahaan. Untuk itu, mereka biasanya akan menilai harga wajar dari surat utang atau saham tersebut.
Seorang investor surat utang mungkin khawatir tentang kemampuan perusahaan untuk membayar bunga dan membayar pinjaman pokok. Sedangkan, seorang investor saham biasanya akan menilai kemampuan perusahaan untuk membayar dividen dan kemungkinan bahwa harga sahamnya akan meningkat.
Bagi kreditur, analisis keuangan memungkinkan mereka untuk menilai kelayakan kredit dari perusahaan. Mereka juga dapat memperkirakan tingkat gagal bayar dari perusahaan menggunakan berbagai alat ukur seperti z-score.
Secara keseluruhan, fokus utama dari analisis keuangan adalah mengevaluasi kemampuan perusahaan untuk mendapatkan pengembalian modal yang setidaknya sama dengan biaya modal, untuk menumbuhkan kegiatan bisnis secara menguntungkan, dan untuk menghasilkan uang tunai yang cukup untuk memenuhi kewajiban dan mengejar peluang.