Pada modal (capital intensive) merujuk pada perusahaan/industri dengan aset modal yang signifikan. Contohnya adalah perusahaan mobil, produsen baja, produsen alat berat, produsen pesawat terbang dan lain sebagainya. Secara spesifik, istilah ini merujuk pada perusahaan/industri dengan proporsi aset tetap yang tinggi relatif terhadap jumlah tenaga kerja.
Perusahaan padat modal menghadapi risiko yang lebih tinggi. Jika ada penurunan dalam [[penjualan]], [[keuntungan]] akan turun tajam karena biaya tetap tidak dapat turun dalam jangka pendek untuk menyesuaikan [[permintaan]] yang menurun.
Untuk memberikan [[pengembalian investasi]] yang dapat diterima, industri semacam itu harus memiliki [[margin keuntungan]] yang tinggi atau [[biaya pinjaman]] yang rendah.
Padat Modal
