Passive crawling peg adalah suatu sistem nilai tukar crawling peg yang melibatkan perubahan rentang target (target band) yang bertepatan dengan perkembangan kondisi inflasi saat ini. Itu kontras dengan crawling peg aktif, di mana bank sentral menetapkan target band untuk minggu-minggu mendatang.
Di bawah nilai tukar crawling peg, bank sentral menetapkan kisaran nilai tukar (disebut band). Mereka mengarahkan nilai tukar untuk bergerak di dalam band dan meninjau secara berkala band target tersebut.
Sistem ini bertujuan untuk mencegah apresiasi nilai tukar riil. Ketika inflasi meningkat, misalnya, karena kenaikan upah atau jumlah uang beredar, bank sentral akan mendevaluasi nilai tukar nominal.