Suku bunga dasar adalah tingkat bunga minimum sebelum memasukkan komponen premi risiko dari pinjaman. Suku bunga dasar ditentukan berdasarkan faktor seperti harga pokok dana, overhead dan margin keuntungan.
Perhitungan suku bunga
Suku bunga dasar digunakan sebagai persentase dasar yang kemudian diterapkan untuk menentukan bunga yang dibebankan kepada pelanggan. Bank akan menilai tingkat premi yang dibebankan dengan mempertimbangkan profil risiko nasabah, kondisi pasar dan sesuai dengan kebijakan bank.
Jadi, secara matematis, kita akan mendapatkan formula:
Bunga pinjaman = Suku bunga dasar + Premi risiko
Tujuan suku bunga dasar
Bank harus melaporkan suku bunga dasar kepada regulator. Kita dapat mengakses besarannya di website Otoritas Jasa Keuangan.
Pengumuman suku bunga dasar ditujukan untuk menjaga persaingan antar perbankan agar tetap sehat. Ini memastikan bahwa tidak ada perbankan yang bermain curang dengan cara mempermainkan suku bunga kredit.
Jika Anda menyukai kurasi kami dan mengklik untuk melanjutkan pembelian, terima kasih telah berkontribusi kepada kami. Kami dapat memperoleh komisi saat Anda membeli melalui tautan kami. Pelajari lebih lanjut ›
Persaingan yang kompetitif pada akhirnya akan mendorong bunga tetap rendah. Debitur akan lebih tertarik untuk meminjam dana dari bank yang menawarkan bunga yang rendah.
Tetapi, sekali lagi, besaran suku bunga dasar tidak akan sama dengan bunga yang diterima oleh debitur.