Variabel eksogen (exogenous variable) mengacu pada variabel yang tidak dijelaskan dalam suatu model. Dalam model sebab-akibat, nilainya tidak tergantung dari keadaan variabel-variabel lain dalam model, melainkan ditentukan oleh faktor atau variabel di luar model sebab akibat yang diteliti. Juga dikenal sebagai variabel bebas atau variabel penjelas.
Peneliti menggunakan variabel eksogen untuk menjelaskan efek pada variabel lain (variabel endogen). Misalnya, dalam fungsi permintaan bensin, kita dapat menggunakan variabel seperti harga bensin, pendapatan konsumen, dan harga mobil sebagai penentu. Dalam hal ini, permintaan bensin bertindak sebagai variabel endogen, sedangkan penentu bertindak sebagai variabel eksogen.
Contoh lain, ketika kita ingin meneliti dampak harga mobil dan pendapatan rumah tangga terhadap penjualan mobil, maka penjualan mobil bertindak sebagai variabel endogen. Sedangkan, harga mobil dan pendapatan rumah tangga bertindak sebagai variabel eksogen. Dalam sebuah model regresi, persamaan yang kita dapatkan mungkin sebagai berikut:
Penjualan mobil = α – β1*Harga mobil + β2*Pendapatan rumah tangga