Contents
Apa itu: Cash cow adalah produk atau unit bisnis dengan pangsa pasar besar di pasar dengan pertumbuhan rendah. Dengan kata lain, produk berada di pasar yang telah pada tahap matang (mature stage) dan memiliki posisi dominan, mungkin sebagai pemimpin pasar.
Itu adalah satu dari empat kuadran dalam matriks BCG selain Star, Question mark, dan Dog.
- Star: pangsa pasar tinggi dan pertumbuhan pasar tinggi. Strategi utama adalah mempertahankan atau memperkuat posisi pasar.
- Question mark: pangsa pasar rendah dan pertumbuhan pasar tinggi. Strategi utama adalah membangun dan memperkuat posisi pasar.
- Dog: pangsa pasar rendah dan pertumbuhan pasar renda. Opsi yang masuk akal adalah menghentikan atau mendivestasi.
Apa arti sapi perah
Pangsa pasar yang tinggi berarti perusahaan membukukan penjualan yang tinggi. Perusahaan memiliki citra merek yang kuat memungkinkan pelanggan loyal dan bersedia membeli produk secara berulang.
Ketika pasar telah matang, perusahaan tidak dapat mengandalkan pertumbuhan penjualan dari permintaan pelanggan baru. Di tahap matang, hampir sebagian besar konsumen telah menggunakan atau membeli produk. Karena itu, sumber utama volume penjualan adalah dari pembelian berulang.
Penjualan yang tinggi memungkinkan perusahaan untuk mencapai skala ekonomi yang signifikan. Dengan demikian, biaya unit rata-rata relatif rendah karena perusahaan dapat menyebarkan biaya tetap ke sejumlah besar output.
Sebagai hasilnya, cash cow cenderung memiliki margin keuntungan yang lebih tinggi dibandingkan dengan kategori lain dari matriks BCG. Selanjutnya, kategori ini juga merupakan penghasil uang utama karena membutuhkan investasi yang lebih rendah.
Harap anda ingat, kategori cash cow tidak hanya berlaku untuk produk, tetapi juga unit bisnis.
Investor biasanya memfavoritkan cash cow. Kategori tersebut lebih mungkin untuk menghasilkan dividen yang kontinyu berkat kemampuannya menghasilkan jumlah arus kas bebas yang stabil dan signifikan.
Bagaimana sapi perah berdampak pada strategi perusahan
Perusahaan harus mengekstraksi arus kas dari sapi perah selama mungkin. Mereka dapat menggunakannya untuk mendukung pertumbuhan jangka panjang. Bagaimanapun, tahap matang dapat segera berakhir dan memasuki tahap penurunan.
Sumber kas potensial
Kategori cash cow menghasilkan banyak aliran kas ke perusahaan. Perusahaan menikmati volume penjualan yang lebih tinggi (relatif terhadap pesaing) dan pada saat yang sama, mengeluarkan biaya yang relatif kecil.
Perusahaan mengeluarkan biaya seperti pemasaran dan promosi relatif kecil. Maksud saya, itu hanya untuk mempertahankan pangsa pasar.
Itu kontras dengan pesaing. Untuk merebut posisi teratas, mereka harus mengeluarkan biaya yang lebih besar. Itu mungkin lebih besar daripada yang dikeluarkan oleh pemimpin pasar agar sukses untuk merebut pangsa pasar.
Pelanggan mungkin juga enggan beralih ke produk pesaing karena puas dengan apa yang mereka beli saat ini. Situasi itu, tentu saja, membuat biaya untuk merebut posisi pasar semakin tinggi.
Oleh karena itu, kita menganggap cash cow memiliki daya saing yang lebih baik. Itu pada akhirnya berkontribusi positif terhadap keuntungan dan arus kas perusahaan. Dan, perusahaan dapat menggunakan arus kas tersebut untuk mendukung strategi pengelolaan portofolio perusahaan. Mereka dapat menggunakannya untuk mendanai penelitian dan pengembangan, mengembangkan strategi pemasaran yang lebih efektif.
Strategi panen untuk mendukung posisi kategori star dan question mark
Perusahaan seharusnya memastikan untuk memperoleh keuntungan dan arus kas yang berkelanjutan. Perusahaan dapat mengembangkan dan meluncurkan produk dan layanan baru di pasar yang memiliki prospek pertumbuhan yang tinggi dan berkelanjutan.
Jika telah memiliki portofolio produk, maka perusahaan dapat menggunakan arus kas tersebut untuk mendukung kategori cash cow dan star.
Investasi besar pada kategori cash cow akan menjadi sia-sia karena pertumbuhan pasar yang rendah. Pasar akan memasuki fase penurunan. Karena itu, investasi besar pada kategori cash cow adalah strategi yang mahal dan tidak berhasil.
Memang, perusahaan masih perlu berinvestasi pada cash cow. Tapi, investasi semacam itu relatif kecil. Strategi untuk kategori cash cow biasanya adalah untuk mempertahankan posisi pasar saat ini.
Sebaliknya, investasi pada kategori bintang dan question mark menjadi vital karena posisi keduanya belum stabil. Keduanya berada pada pasar dengan pertumbuhan yang tinggi. Pesaing dapat mengambil alih dan mendominasi pasar.
Bintang dan tanda tanya diharapkan dapat menjadi sapi perah suatu saat di masa depan. Perusahaan dapat menggunakan arus kas untuk membangun question mark menjadi pemimpin pasar melalui peningkatan pangsa pasar.
Sementara itu, star memiliki posisi dominan di pasar. Oleh karena itu, perusahaan setidaknya harus dapat mempertahankan posisinya hingga pasar mencapai tahap matang.
Apa yang perusahaan perlu cermati
Cash cow mungkin tetap dalam tahap kematangan selama bertahun-tahun. Pada akhirnya mereka akan mulai menurun. Perusahaan harus memutuskan pada tahap itu, apakah akan memperkenalkan produk baru atau memperkuat star dan question mark.
Tapi, terkadang, fase matang bertahan dalam waktu yang singkat. Pasar segera memasuki tahap penurunan. Dan secara umum, investasi pada kategori star dan question mark menjadi sangat mendesak jika:
- Pasar segera memasuki tahap penurunan.
- Produk menghadapi substitusi yang lebih murah atau lebih baik.
- Proposisi nilai yang unik cepat usang, misalnya karena perkembangan teknologi yang dinamis.
Ketiganya biasanya saling terkait. Pasar biasanya segera memasuki fase penurunan karena substitusi baru muncul, yang mana menggunakan teknologi yang lebih canggih dan lebih murah.
Semakin singkat fase matang, semakin sebentar perusahaan dapat mengektraksi arus kas dari kategori cash cow.
Itulah salah satu alasan kenapa banyak perusahaan teknologi seperti Facebook mengakuisisi perusahaan lain. Hampir sebagian besar populasi menggunakan Facebook. Karena itu, prospek pertumbuhan dari pengguna baru juga semakin rendah.
Untuk mendukung pertumbuhan jangka panjang, Facebook akhirnya mengakuisisi beberapa produk seperti Instagram dan Whatsapp. Selain mendukung pertumbuhan, perusahaan juga memperoleh manfaat dari sinergi.
Balik lagi ke topik cash cow.
Kategori ini rentan terhadap produk substitusi yang lebih murah dan menawarkan manfaat yang lebih baik atau setara. Mereka mungkin mengadopsi teknologi yang lebih canggih, memungkinkan untuk menawarkan fitur yang lebih menarik. Jika produk substitusi baru berhasil, siklus hidup produk cash cow akan menjadi lebih singkat, mengurangi pengembalian keuangannya.